Lirik Lagu Lancar Iwan Fals

Sejak Palapaku Mengorbit Ke Angkasa
Kemajuan Teknologiku Semakin Menggila
Komunikasipun Bertambah Mudah
Walau Itu Jauh Di Luar Kota

Disana Sini Dan Dimana Mana
Terlihat Berita Tentang Pembangunan
Terciptalah Kini Pemerataan
Bangsaku Kini Telah Dipintu Kemajuan

Tinggal Semua Perlu Kesadaran
Jangan Kita Berpangku Tangan
Teruskan Hasil Perjuangan
Dengan Jalan Apa Saja Yang Pasti Kita Temukan

Asal Jangan Pembangunan
Dijadikan Korban
Asal Jangan Pembangunan
Hanya Untuk Si Tuan Polan

Disana Sini Dan Dimana Mana
Terlihat Berita Tentang Pembangunan
Terciptalah Kini Pemerataan
Bangsaku Kini Sudah Diambang Kemajuan

Tinggal Semua Perlu Kesadaran
Jangan Kita Berpangku Tangan
Teruskan Hasil Perjuangan
Dengan Jalan Apa Saja Yang Pasti Kita Temukan

Asal Jangan Pembangunan
Dibuat Kesempatan
Asal Jangan Pembangunan
Dijadikan Korban
Asal Jangan Pembangunan
Bikin Resah Kaum Susah
Asal Jangan Pembangunan
Bikin Mandul Hutan Gundul
Asal Jangan Pembangunan
Bikin Gendut Kulit Perut
Asal Jangan Pembangunan
Bikin Subur Kaum Makmur
Asal Jangan Pembangunan
Bikin Kotor Meja Kantor
Asal Jangan Pembangunan
Buat Senang Cacing Cacing
 

 
  Iwan Fals   Writed by Admin  4x     2024-12-23 15:15:52

post a comment